top of page
Visi & Misi
Ademos percaya bahwa desa adalah kunci kemajuan bangsa. Ademos ingin memajukan bangsa dengan cara menyelesaikan masalah sosial yang paling krusial di desa, yaitu rendahnya kualitas demokrasi, tingginya kemiskinan, dan ketimpangan sosial, melalui proses sinau bareng untuk menciptakan inovasi sosial dari para stakeholder strategis yaitu lembaga pemerintah, bisnis, dan masyarakat. Ademos membantu lembaga pemerintah menyelesaikan masalah sosial di desa dengan inovasi kebijakan dan pelayanan publik. Ademos membantu lembaga bisnis berinovasi menyelesaikan masalah sosial di desa sebagai strategi dan model bisnis masa depan. Ademos juga membantu masyarakat agar lebih inovatif menyelesaikan masalah sosial mereka dengan cerdas.


VISI
Menjadi lembaga swadaya masyarakat yang mampu memobilisasi dukungan lembaga non pemerintah, lembaga pemerintahan dan bisnis dalam meningkatkan peran desa sebagai basis bagi pengembangan demokrasi serta peningkatan kesejahteraan masyarakat yang berkeadilan dan berkesinambungan.

MISI
Meningkatkan kualitas demokrasi pedesaan melalui pengembangan good govermance dan partisipasi masyarakat dalam isu-isu publik.
​
-
Meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pengembangan kapasitas ekonomi masyarakat pedesaan yang berkualitas, merata dan berkelanjutan.
-
Mendorong peningkatan pelayanan publik yang lebih baik, terutama pelayanan dasar di bidang pendidikan, kesehatan dan ketentraman.

bottom of page